Hampir semua anak/balita kita pernah mengalami sakit yang satu ini. Biasanya ibu akan panik apalagi bila diare nya disertai muntah-muntah, kondisi anak cepat sekali menurun karena mengalami kekurangan cairan.
Diare adalah adalah kondisi di mana buang air besar (BAB) dengan konsistensi lembek atau cair dengan frekuensi sering biasanya lebih dari 3 kali dalam sehari.
Penyebab diare banyak antara lain : infeksi (virus, bakteri, parasit), alergi (misalnya alergi susu), keracunan, gangguan penyerapan (malabsorpsi), dll.
Cara mencegah diare :
1. Berikan ASI Ekslusif selama 6 bulan dan diteruskan sampai 2 tahun.
2. Berikan makanan pendamping ASI sesuai umur.
3. Gunakan air minum dari air yg sudah direbus, dan dalam jumlah yang cukup.
4. Selalu mencuci tangan dengan air dan sabun sebelum makan dan sesudah bab.
5. Selalu bab di jamban dan buang tinja bayi dengan benar.
6. Berikan imunisasi campak pada bayi, karena akan meningkatkan kekebalan tubuhnya.
Cara mengatasi diare :
1. Berikan pertolongan pertama dengan oralit atau cairan rumah tangga lain yang tersedia misalnya : kuah sayur, sari buah, air teh, larutan gula garam, air matang, dll.
2. Lakukan penilaian pada anak yang diare : berapa lama, berapa kali dalam sehari, apakah tinjanya berdarah, apakah disertai muntah, apakah disertai keluhan yang lain.
3. Teruskan pemberian ASI/makan.
4. Berikan tablet zinc selama 10 hari berturut-turut.
5. Bila sakit berlanjut/bertambah berat segera bawa ke dokter/rumah sakit.
No comments:
Post a Comment